Connect with us

News

Pelayaran Global, Mulai Mengeksplorasi Makassar New Port

Published

on

Pelayaran Global, Mulai Mengeksplorasi Makassar New Port

Makassar New Port Terus Perluas Pasar Angkutan Peti Kemas Internasional

Pelayaran Global yang Menggunakan Fasilitas MNP

Makassar New Port (MNP) terus berupaya memperluas pasar baru, khususnya untuk angkutan peti kemas internasional (ekspor impor). Setidaknya kini sudah ada pelayaran global yakni SITC yang secara rutin dengan satu kapal menggunakan fasilitas MNP.

Pelayaran Domestik yang Dilayani oleh Terminal MNP

Terminal tersebut selama ini juga telah melayani peti kemas domestik dengan customer utama pelayaran antara lain; SPIL, Temas Line, Tanto Intim Line dan Meratus.

Potensi Pelayaran Global di MNP

“Baru-baru ini ada dua pelayaran global juga yakni CMA-CGM dan Maersk Line yang visit dan menjajaki untuk melakukan kegiatan di MNP. Semuanya sedang dalam proses,” ujar Terminal Head Makassar New Port, I Nyoman Sutrisna, saat ditemui di kantor MNP pada Kamis (6/6/2024).

Makassar New Port sebagai Pelabuhan Terbesar Kedua di Indonesia

Makassar New Port merupakan pelabuhan terbesar kedua di Indonesia setelah Pelabuhan Tanjung Priok di Jakarta.

Produktivitas Peti Kemas di MNP

Saat ini, MNP mengelola terminal 1 (TPK Makassar) dan terminal 2 (MNP) dengan produktivitas (throughput) peti kemas pada tahun 2023 mencapai 700 ribuan twenty foot equivalent units (TEUs). “Sesuai dengan Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RKAP), pada tahun 2024 ini, ditargetkan mencapai 715 ribu TEUs,” ucapnya.

Target Jangka Panjang MNP

Dia mengatakan, dari total throughput peti kemas saat ini, produktivitas di T1 sebanyak 60% dan T2 mencapai 40%. Adapun target jangka panjangnya (hingga 2028) semua kegiatan pengapalan peti kemas nantinya akan difokuskan ke T2 (MNP).

Advertisement
penghargaan penyedia logistik oleh Detik Logistik
Makassar New Port (Photo: Akhmad Mabrori/Logistiknews.id)

Sistemisasi, Digitalisasi, dan Standarisasi Layanan Kepelabuhanan di MNP

Nyoman menegaskan, pihaknya juga telah menerapkan sistemisasi, digitalisasi dan standarisasi layanan kepelabuhanan yang mumpuni di MNP. “Kami Optimistis bisa mencapai target tersebut, karena berdasarkan informasi pelaku usaha logistik (ALFI) akan ada potensi lonjakan pengapalan nikel dari Bantaeng, termasuk komoditi beras melalui pengapalan kontainer,” paparnya.

Pengembangan Fasilitas Control and Planning serta Container Yard di MNP

Nyoman juga mengajak Logistiknews, melihat langsung fasilitas control and planning serta container yard maupun dermaga MNP. Kedepannya, control dan planning tower di MNP akan dikembangkan untuk mengakomodir pelabuhan-pelabuhan di seluruh Kawasan Timur Indonesia.

Ruang Planning Control MNP.

Optimisme Pertumbuhan Komoditi di Sulsel

Ketua Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (Alfi) Sulsel, Syaifuddin Saharudi– yang akrab di panggil Ipho mengatakan optimistis bahwa sejumlah komoditi di Sulsel dapat tumbuh hingga bisa memenuhi kebutuhan ekspor. Oleh karenanya, Ipho, berharap dengan adanya MNP maka pihak Pemprov Sulsel harus benar-benar dapat menjadikan Sulsel sebagai hub Indonesia Timur untuk kelancaran distribusi logistik. “Harapannya kedepan MNP menjadi hub di Indonesia timur, sehingga tidak perlu lagi ke Jawa,” ujar Ipho kepada Logistiknews (6/6/2024).

Dukungan ALFI untuk MNP

Dia mengatakan, untuk mendukung MNP perlu ada sentra ekonomi yang lebih masif mendukungnya. Sebab, dengan analisa pertumbuhan ekonomi dan penduduk di Sulsel saat ini, sejumlah komoditi kebutuhan pokok masih mesti didatangkan dari pulau Jawa. “Namun dengan adanya MNP yang infrastrukturnya supermewah, seharusnya MNP bisa jadi hub ekspor impor. Dan ALFI mendukung untuk itu, supaya semua masuk MNP. Dengan begitu, otomatis problem kepadatan arus barang di wilayah Barat juga bisa berkurang,” ujar Ipho.

Keamanan dan Fasilitas di MNP

Saat ini MNP sudah menerapkan aspek safety yang terukur bahkan telah melarang sepeda motor untuk masuk ke dalam terminal, dan mesti menggunakan shuttle bus untuk masuk. Dengan panjang total dermaga mencapai 1000 meter2, MNP mengoperasikan lapangan penumpukan seluas 10 Ha, dan 6 Crane bongkar muat peti kemas.

Gate Makassar New Port (Photo: Akhmad Mabrori/Logistiknew)

Peresmian Makassar New Port oleh Presiden Jokowi

Sebagaimana diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah meresmikan Pelabuhan Makassar New Port yang berlokasi di Jalan Sultan Abdullah Raya, Kecamatan Tallo, Makassar, Sulawesi Selatan. Presiden mengutarakan bahwa Makassar New Port merupakan pelabuhan terbesar kedua di Indonesia setelah Pelabuhan Tanjung Priok di Jakarta.

Erika V. adalah seorang profesional yang berpengalaman dalam logistik. Saat ini, ia menjabat sebagai Staff Manajemen Pengiriman di PT. Global Jet Express (J&T Express) di Indonesia. Erika memiliki latar belakang dalam bidang Perbankan dan Keuangan dari President University. Dengan komitmen yang kuat untuk pertumbuhan pribadi dan pengembangan profesional, Erika termotivasi untuk berkontribusi pada kesuksesan organisasi sambil terus meningkatkan keterampilannya.

Continue Reading
8 Comments

8 Comments

  1. Genghis

    June 13, 2024 at 9:32 am

    Pelayaran Global mulai menggunakan fasilitas Makassar New Port untuk mengembangkan pasar angkutan peti kemas internasional. Apakah ada rencana pengembangan lebih lanjut untuk menarik lebih banyak pelayaran global ke MNP?

  2. Mahasiswa Split

    June 13, 2024 at 9:44 am

    Makassar New Port (MNP) terus mengembangkan pasar angkutan peti kemas internasional. Pelayaran global seperti SITC, CMA-CGM, dan Maersk Line sudah menggunakan fasilitas MNP. Pertanyaannya, apakah MNP dapat menjadi hub ekspor impor di Indonesia Timur?

  3. Eses Twix

    June 13, 2024 at 12:04 pm

    Pelayaran Global mulai menggunakan fasilitas Makassar New Port untuk angkutan peti kemas internasional. Pertanyaannya, apakah ada rencana pengembangan fasilitas lainnya di MNP?

  4. Anjing Kandang Besi

    July 24, 2024 at 12:54 pm

    Pelayaran Global mulai menggunakan fasilitas Makassar New Port (MNP) untuk mengembangkan pasar angkutan peti kemas internasional. Apakah ada rencana pengembangan lainnya di MNP?

  5. Stream Pink C

    July 25, 2024 at 3:42 pm

    Makassar New Port (MNP) terus berkembang dengan mengeksplorasi pasar angkutan peti kemas internasional. Pelayaran global seperti SITC, CMA-CGM, dan Maersk Line telah menggunakan fasilitas MNP. Ini menunjukkan potensi pertumbuhan dan kepercayaan pelaku usaha logistik terhadap MNP. Bagaimana upaya pemerintah daerah dalam menjadikan MNP sebagai hub ekspor impor di Indonesia Timur?

  6. Perjalanan Kilat

    August 19, 2024 at 7:09 pm

    Makassar New Port (MNP) terus mengembangkan pasar angkutan peti kemas internasional. Pelayaran global seperti SITC, CMA-CGM, dan Maersk Line tertarik untuk beroperasi di MNP. Pertumbuhan komoditi di Sulsel juga mendukung pengembangan MNP sebagai hub ekspor impor. ALFI mendukung MNP sebagai solusi untuk mengurangi kepadatan arus barang di wilayah Barat. Keamanan dan fasilitas di MNP sudah terjamin. Presiden Jokowi telah meresmikan MNP sebagai pelabuhan terbesar kedua di Indonesia.

  7. Keju Iblis

    August 24, 2024 at 11:03 pm

    Makassar New Port (MNP) terus mengembangkan pasar angkutan peti kemas internasional. Pelayaran global seperti SITC, CMA-CGM, dan Maersk Line tertarik untuk beroperasi di MNP. MNP juga memiliki target jangka panjang untuk fokus pada pengapalan peti kemas di Terminal 2. Dukungan dari Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) juga diberikan untuk menjadikan MNP sebagai hub ekspor impor di Indonesia Timur.

  8. penakluk jurang

    September 10, 2024 at 2:56 pm

    Makassar New Port (MNP) terus mengembangkan pasar angkutan peti kemas internasional. Pelayaran global seperti SITC, CMA-CGM, dan Maersk Line tertarik untuk beroperasi di MNP. Target jangka panjang MNP adalah menjadikan MNP sebagai pelabuhan terbesar di Indonesia Timur. Dukungan dari Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) juga diberikan untuk mengoptimalkan potensi MNP.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *